Kolaborasi Lintas Sektor Kembali dilaksanakan di Kecamatan Penebel. Kali ini yang jadi fokus adalah Kasus Stunting yang ada di Kecamatan Penebel. Kantor Camat Penebel berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan dan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Tabanan melaksankan audit penanganan stunting khususnya di Kecamatan Penebel, dengan audit ini diharapkan permasalahan- permasalahan yang timbul dilapangan terkait dengan penanganan Kasus Stunting bisa mendapatkan solusi sehingga target penanganan kasus Stunting di Kecamatan Penebel bisa tercapai. Kamis, 24 Agustus 2023
